Jejak Karya

Jejak Karya

Friday, March 27, 2009

MENGUSUNG KEMENANGAN DAKWAH


Pagi mengawali denyut nadi kehidupan, menggerakkan jiwa dan raga untuk menganyam helai demi helai berjuta harapan. Bekerja dan berusaha demi masa depan…untuk meraih satu kata, sebuah mimpi dan asa, yaitu KEMENANGAN‼!


CATATAN 260309

Seperti biasa, ku bawa raga ini dengan ayunan langkah kaki ala PKS (Pejalan Kaki Sehat) he8x..menuju sebuah tempat yang aku yakini pasti nanti aku akan mendapatkan “sesuatu” yang LUAR BIASA dan SPEKTAKULER di sana…

Jam 07.27 WIB aku sudah memasuki ruangan itu. Sebuah ruangan yang sudah disulap dan didesign sedemikian rupa sehingga memberikan kesan…”ini serius ukh…ini bukan main-main…kita akan mempersiapkan diri kita untuk menjemput KEMENANGAN‼!”.

Titik api semangat ini mulai menemukan fokusnya, sehingga kobarannya pun menjadi semakin besar dan terus membesar. Menggelorakan jiwa-jiwa yang semula dirundung keraguan dan menyimpan sejuta tanya..Tapi, secercah cahaya kemudian menyelinap relung hati…
“BERSAMA DAKWAH, HARAPAN ITU MASIH ADA‼!”

Hari ini aku mengikuti “HEART QUOTION” bersama trainer Ust. Suwodo Abu Durro dari Jogjakarta. Sebuah awalan yang menarik dimana para peserta diharuskan untuk mematuhi “rambu-rambu penumpang” dan “berkonsentrasi” untuk mensinergiskan otak kanan dan otak kiri kita.

Trainer yang sangat apresiasif, persuasif, dan yang jelas INSPIRATIF‼!
Ada beberapa “MATERI” yang beliau sampaikan, apa ya???
So, check it out‼!

BEKERJA SECARA IKHSAN

1. KERJA IKHLAS

“Sebaik-baik usaha adalah usaha seorang pekerja apabila ia mengerjakannya dengan tulus” (HR.Ahmad)
Agar kita dapat bekerja dengan ikhlas, kita perlu kembali menjaga, menata dan meluruskan niat kita, menguatkan tekad kita, memiliki keberanian, keyakinan dan sikap optimis, yang kesemuanya itu ditujukan hanya untuk Allah swt, bukan untuk selain-Nya.
Untuk dapat bekerja dengan ikhlas, terlebih dahulu kita juga harus mengetahui dan mengenali potensi yang ada pada diri kita masing-masing.

Optimalkan Potensimu ‼!
a. Tentukan TUJUAN
Apapun, jika kita punya tujuan, kemudian kita konsentrasi penuh dan fokus, kita pasti bisa menjadi PEMENANG‼
b. Lakukan PERUBAHAN dalam diri kita.
c. Berani menembus BATAS
- Keluarkan “mental blok/penjara mental” yang ada pada diri kita.
- Berani melakukan sesuatu ¡!
- Jangan takut mencoba…karena fakta di lapangan telah membuktikan bahwa apa yang kita takutkan, 99% TIDAK TERBUKTI…
- Lakukanlah sesuatu di luar kebiasaan kita‼
d. Lakukan hal yang :KECIL”
e. Mulailah SEKARANG juga‼

SESUNGGUHNYA Allah swt TELAH MENTAKDIRKAN DIRI KITA SEBAGAI PEMENANG‼! (Flash Back “Proses Penciptaan Manusia…”)


BELENGGU YANG MENGHALANGI :


1.) Tidak paham (Q.S. 33:72, Q.S. 14:34)
2.) Prasangka (Q.S. 49:12)
3.) Merasa cukup (Q.S. 96 : 6-7)
4.) Kesombongan (Q.S. 17:83)
5.) Berbantah-bantahan (Q.S/ 18:54)
6.) Iri, Dengki, Srehi (Q.S. 4:32)
7.) Keluh Kesah (Q.S.70:19)
8.) Kemalasan (Q.S. 9:38)
9.) Ketakutan (Q.S.9:40)

VIRUS-VIRUS TEKAD :
1.) Marah
2.) Banyak bicara
3.) Putus Asa
4.) Suka disanjung
5.) Tidak tahan kritik

2. KERJA KERAS
Buka : Q.S. Al Ankabut : 65

3. KERJA CERDAS
Kita harus mampu mengoptimalkan kerja otak kanan dan otak kiri kita secara proporsional (seimbang).
OTAK KIRI (Short Term Memory)
- Konvergen (fokus)
- Digital
- Abstrak
- Proporsional
- Analitik
- Linear
- Rasional
- Obyektif
OTAK KANAN (Long Term Memory)
- Divergen
- Analogi
- Primer
- Konkret
- Sintetik
- Holistik
- Relasional
- Subjektif

GELOMBANG OTAK
- Delta : tidur
- Alfa : jernih, mampu belaar dengan baik
- Teta : relaks, baik untuk bekerja
- Beta : bingung, stress, frustasi

4. KERJA TUNTAS
Buka : Q.S. Alam Nasyrah : 7

Jadi, BEKERJA SECARA IKHSAN memiliki beberapa kharakter :
1. Muroqobatullah (senantiasa merasa diawasi oleh Allah swt.)
2. Perintah Allah
3. Ada balasan
4. Kebersihan hati

Dan beberapa “materi pendobrak motivasi + slide-slide inspiratif” yang beliau sampaikan.

Acara diakhiri dengan muhasabah bersama. Dan air mata itupun menetes..merasa diri sudah terlalu lama berkubang dalam gelimangan dosa, merasa diri sebagai hamba yang hina di hadapan-Nya, air mata ini adalah air mata permohonan ampun hanya pada-Nya, sekali lagi, hanya untuk-Nya‼!

Terima kasih untuk bapak, ibu, mas dody, mb'thicko, semua keluarga besarku, sahabat-sahabat tercinta, saudara-saudara dimanapun berada, para pejuang agama Allah, dan semuanya...Afwan jiddan, jika nungma terlalu sering berbuat salah dan merepotkan...semoga Allah berkenan memberikan ampunan. amin...

(Selesai nulis = 21:42 WIB). Have A Nice Dream…
)!( Tomorrow Must Be BETTER‼! )!(

No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung. Mohon untuk tidak meninggalkan link hidup.


Salam,


Keisya Avicenna